liotd

Makan Bersama.

tepat pada pukul 20.30 seorang laki laki membuka pintu rumahnya dan segera memanggil istrinya serta anak anaknya. Tetapi, anak serta istrinya tidak kunjung datang menjumpainya.

” pada kemana semua ? “ ucap Avandra dalam hatinya

Avandra segera naik kelantai 2 rumahnya untuk mencari istri dan anak anaknya.

” sayang . . dekk . . kak . . ? “ panggilnya dengan nada keras sehingga suaranya memenuhi seluruh rumah yang sunyi itu.

disisi lain istri serta anaknya sedang bersembunyi di suatu ruangan yang bertujuan untuk mengejutkan pria tersebut.

Avandra yang bingung serta khawatir segera mengambil handphone yang ada disakunya dan menelfon grup keluarganya, karena Alvandra tidak kunjung menemukan keberadaan mereka.

sialnya, Lavanya tidak mematikan notifikasi hpnya, segera handphone Lavanya berdering dan mengeluarkan bunyi keras didalam ruangan itu. Avandra yang mendengar itu segera tersenyum lebar dan menuju sumber suara itu.

” jadi kalian sembunyi nih ya . . “ ucap Avandra sembari berlari kecil dan tersenyum bahagia.

Avandra membuka ruangan gelap yang ada diujung rumahnya itu dan mendapati Istri dan anaknya sedang berdiri dan melihat kearahnya sembari tersenyum malu.

” hai kesayangannya papa “ Avandra segera mengampiri mereka dan memeluk erat istri dan anak anaknya itu.

” mama sihh pake lupa silent hp, gaasik banget “ ucap Jovandra dengan nada kesal karena mereka gagal mengangetkan papa nya itu.

” yahh mama lupaa, maaf ya kak, dek “ mamanya tersenyum malu dan menatap kedua anaknya itu.

” makanya gausah aneh aneh sama papa “ Avandra melepas pelukannya dan menatap remeh kepada mereka.

” udah ayo buruan makan, nanti dingin makanannya “ avandra pergi meninggalkan mereka diruangan itu dan segera mempersiapkan makanan yang sudah dibelinya itu.

singkatnya mereka sudah dimeja makan, duduk bersama sembari menikmati makanan dan bercanda gurau bersama.

” papa punya tebak tebakan deh buat kalian “

” apaa tuh? “ kata mereka bertiga serentak sembari melihat papa

” hewan hewan apa yang suka telat ke sekolah? “

” cacing? karena jalannya lama? “ ucap Jevika untuk menjawab tebak tebakan papanya itu.

” salah, jawabannya kaki seribu karena, pake sepatunya kelamaan “ semua orang terdiam setelah mendengar jawaban dari Avandra, mereka bingung bagaimana cara menjawabnya.

” HAHAHHAHABA LUCU BANGET PAA GILAA, NGAKAK ABIEZZ “ Jovandra tertawa terpaksa agar papanya tidak malu dan merasa aneh

” gajelas banget Ya Tuhan “ Lavanya langsung berdiri dan mengangkat piring piring mereka dan menaruhnya di wastafel.

” udah tidur sana besok sekolah “ Avan langsung berdiri dan menatap kedua anaknya itu.

kedua anaknya langsung pergi begitu saja menuju kamar mereka masing masing tanpa mengatakan apapun.